Proses Coating Epoxy Lantai

Proses Coating Epoxy Lantai

Proses coating epoxy lantai perlu untuk menciptakan ketahanan maksimal lantai beton dengan meningkatkan kekuatan dan kekerasan pada lantai beton menggunakan cat lantai epoxy.

Selain itu, cat lantai epoxy juga dapat berguna untuk memperindah lantai beton dengan tampilan akhir yang mengkilap, sehingga ruangan menjadi lebih estetik, cantik, terlihat bersih, dan elegan.

Beberapa gedung yang umumnya menggunakan cat epoxy untuk lantai beton adalah pabrik makanan, industri farmasi, rumah sakit, mall, ruang pameran, studio tv, dan gedung lain yang memiliki kepadatan aktifitas lantai beton yang tinggi.

Baca juga : Harga Epoxy Lantai per m2

Tahap Aplikasi Cat Epoxy Lantai
Tahap Aplikasi Cat Epoxy Lantai

8 Tips Agar Proses Coating Epoxy Lantai Beton mendapatkan hasil maksimal

  1. Lantai beton minimal memiliki mutu kuat tekan 225 kg/cm2, dan tidak terjadi penurunan sama sekali ketika diberi beban.
  2. Umur lantai beton tersebut minimal telah mencapai 28 hari dan memiliki tingkat kelembaban hingga kurang dari 5%.
  3. Pada saat proses coating epoxy lantai, siapapun yang terlibat dalam pengerjaannya dilarang merokok dan aktifitas lain yang menimbulkan partikel debu.
  4. Lantai harus memiliki permukaan yang halus, tidak memiliki gelombang, serta tidak kasar, dan persiapan lahan ini dilakukan melalui proses grinding atau menggunakan mesin Blastrac
  5. Permukaan lantai harus bersih dari berbagai kotoran, termasuk minyak, pasta, oli dan cairan lain.
  6. Untuk beton lantai dengan kondisi langsung di atas tanah, maka sangat dianjurkan untuk dilapisi terlebih dahulu oleh sebuah lapisan anti uap air atau water vapour barrier.
  7. Ketebalan cat lantai epoxy ketika basah harus diperhatikan menggunakan alat ukur yang baik.
  8. Kendaraan berat seperti gerobak, handpallet, dan jenis kendaraan lainnya baru diperbolehkan melewati lantai ini setelah 7 hari.

Baca juga : Karakteristik Epoxy Lantai yang baik

Pengaplikasian Cat Lantai Epoxy
Pengaplikasian Cat Lantai Epoxy

Langkah-langkah pengaplikasian cat lantai epoxy

  1. Pengosongan Area Lantai
    Langkah pertama adalah mengosongkan area kerja, baik dari manusia maupun barang-barang. Karena area kerja yang kosong akan mempermudah proses coating epoxy lantai sehingga tidak ada hambatan dalam proses pengerjaan epoxy lantai.
  2. Tahap Grinding
    Tahap ini merupakan proses pembukaan pori-pori lantai atau pengupasan cat epoxy lantai yang terdahulu. Mempunyai tujuan agar cat epoxy bisa mengikat sempurna ke permukaan lantai. Serta membuat noda bekas minyak, debu, ataupun jenis noda lainnya yang sudah lama menempel dan mengeras menjadi terkelupas.
  3. Pengaplikasian Primer Epoxy
    Pengaplikasian primer epoxy ini juga biasa disebut under coat process. Penerapan primer epoxy lantai ini bersifat wajib karena primer epoxy akan memberikan ketahanan lebih pada lantai dan menjadikan adhesi lebih baik ke substrat.
  4. Pengaplikasian Plamir Epoxy
    Setelah lapisan primer epoxy mengering, proses selanjutnya adalah plamir epoxy pada area tertentu yang membutuhkan treatment khusus. Alat yang digunakan untuk pengaplikasian plamir epoxy adalah kape atau raskam.
  5. Tahap Sortir Plamir
    Tahap ini merupakan proses yang dilakukan untuk memeriksa dan memastikan hasil pelapisan plamir epoxy benar-benar merata. Jika hasil plamirnya tidak merata, maka pada proses ini pelapisan plamir dapat disempurnakan. Karena hasil plamir yang tidak merata dapat mempengaruhi hasil akhir coating epoxy seperti warna cat yang terlihat tidak merata.
  6. Pengaplikasian Cat Epoxy Dasar
    Setelah beberapa tahap diatas selanjutnya dilakukan aplikasi epoxy warna sebagai lapisan dasar epoxy coating (Base Coat).
  7. Tahap Finishing
    Tahap ini juga disebut sebagai Top Coat. Prosesnya sendiri sama seperti pada proses mengecat epoxy dasar, namun pada tahap finishing ini pengecatan dilakukan secara berulang hingga mendapatkan ketebalan sesuai yang telah ditentukan. Untuk mendapatkan hasil yang lebih halus dan kuat, pastikan lapisan pertama dari cat epoxy lantai sudah kering maksimal.
Hasil Akhir Cat Lantai
Hasil Akhir Cat Lantai

Kualitas PT. Niaga Artha Chemcons sebagai jasa epoxy lantai Anda

Kualitas jasa cat lantai epoxy dapat dilihat dari berapa banyak perusahaan yang telah memakai jasa cat lantai tersebut. Karena semakin banyak pengalaman dari penyedia jasa pengecatan epoxy lantai, maka pekerjaan epoxy lantai yang dilakukan akan semakin optimal, memuaskan, dan minim kegagalan.

PT Niaga Artha Chemcons sebagai penyedia jasa cat lantai epoxy memahami kebutuhan akan cat lantai epoxy dengan harapan lantai beton yang kuat, halus, terlihat estetik, dan tahan lama. Kami telah bergelut pada bidang cat lantai epoxy selama bertahun-tahun dan sudah mengerjakan banyak project di seluruh Indonesia.

Prioritas PT. Niaga Artha Chemcons dalam bekerja adalah menggunakan tenaga ahli dan sudah berpengalaman, professional, disiplin, serta berani bertanggung jawab atas pekerjaan cat lantai epoxy yang dilakukannya.

Untuk berkonsultasi lebih lengkap mengenai proses coating epoxy lantai dengan team ahli kami. Silahkan KLIK DISINI untuk menghubungi kami, atau bisa kirim email ke sales@ptnac.com.

Temukan kami di Sosial Media !

Facebook : Niaga Artha Chemcons
Instagram : na_chemcons
Twitter : na_chemcons
Linkedin : Niaga Artha Chemcons
Youtube : Dunia Konstruksi
Hotline : +62 818-0705-6556